Minggu, 02 Februari 2014

Mirrors by Justin Timberlake

Salah satu dari sekian banyak lagu the best yang pernah gw denger terutama saat penyakit galau melanda  :)
Lirik dan lagu yang menyentuh terus ditambah dengan video klip yang keren ngebuat lagu ini dijamin jadi lagu yang bikin hati merinding disko.. haha

Mirrors - Justin Timberlake



Aren't you something to admire 
Bukankah kau sesuatu 'tuk dipuja

'Cause your shine is something like a mirror
Karena sinarmu bak cermin

And I can't help but notice
Dan tak bisa kutahan diri tuk memperhatikan

You reflect in this heart of mine
Kau terpantul di hatiku ini

If you ever feel alone and the glare makes me hard to find
Jika kau pernah merasa sendiri dan cahaya membuatku sulit tuk temukan 

Just know that I'm always parallel on the other side
Ketahuilah, aku selalu sejajar di sisi lainnya


PRE-CHORUS
'Cause with your hand in my hand and a pocket full of soul
Karena dengan menggenggam tanganmu dan saku penuh dengan jiwa

I can tell you there's no place we couldn't go
Bisa kuyakinkan dirimu tak ada tempat yang tak bisa kita tuju

Just put your hand on the glass, I'm here trying to pull you through
Taruhlah tanganmu di kaca, aku di sini mencoba tuk sembuhkanmu

You just gotta be strong
Kau hanyalah harus kuat


CHORUS
'Cause I don't wanna lose you now
Karena aku tak ingin kehilanganmu

I'm looking right at the other half of me
Sedang kutatap separuh jiwaku

The vacancy that sat in my heart
Kehampaan yang menghuni hatiku

Is a space that now you hold
Adalah ruang yang kini kau huni

Show me how to fight for now
Tunjukkan padaku cara tuk berjuang

And I'll tell you, baby, it was easy
Dan kan kuyakinkan dirimu, kasih, sungguh mudah

Coming back into you once I figured it out
Tuk kembali padamu saat kutemukan caranya

You were right here all along
Selama ini kau terus di sini

It's like you're my mirror
Seolah kau adalah cerminku

My mirror staring back at me
Cerminku yang membalas tatapanku

I couldn't get any bigger
Aku tak bisa lebih besar lagi

With anyone else beside of me
Bersama orang lain di sisiku

And now it's clear as this promise
Dan kini jelaslah sudah seperti janji ini

That we're making two reflections into one
Bahwa kita sedang menyatukan dua bayangan

'Cause it's like you're my mirror
Karena seolah kau adalah cerminku

My mirror staring back at me, staring back at me
Cerminku yang membalas tatapanku


Aren't you something, an original
Bukankah kau sesuatu yang asli

'Cause it doesn't seem merely assembled
Karena ini tampaknya tak sekedar rakitan

And I can't help but stare 
Dan tak bisa kutahan diriku tuk memandang

'Cause I see truth somewhere in your eyes
Karena kulihat kebenaran di matamu

Ooh I can't ever change without you
Ooh aku tak bisa berubah tanpamu

You reflect me, I love that about you
Kau memantulkanku, aku suka itu darimu

And if I could, I would look at us all the time
Dan andai kubisa, kan kupandangi kita sepanjang waktu


PRE-CHORUS
CHORUS

Yesterday is history
Kemarin adalah sejarah

Tomorrow's a mystery
Esok adalah misteri

I can see you looking back at me
Bisa kulihat kau membalas tatapanku

Keep your eyes on me
Teruslah menatapku

Baby, keep your eyes on me
Kasih, teruslah menatapku


CHORUS

You are you are the love of my life (10x)
Kau adalah cinta dalam hidupku


Now you're the inspiration for this precious song
Kau adalah inspirasi bagi lagu istimewa ini

And I just wanna see your face light up since you put me on
Dan aku hanya ingin melihat wajahmu berbinar sejak kau getarkanku

So now I say goodbye to the old me, it's already gone
Maka kini kuucapkan selamat tinggal pada diriku yang dulu, semua itu sudah berlalu

And I can't wait wait wait wait wait to get you home
Dan aku tak sabar untuk membawamu pulang

Just to let you know, you are
Agar kau tahu, kau adalah


You are you are the love of my life (8x)
Kau adalah cinta dalam hidupku


Girl you're my reflection, all I see is you
Kasih, kau adalah pantulanku, yang kulihat hanyalah dirimu

My reflection, in everything I do
Pantulanku, segala yang kulakukan

You're my reflection and all I see is you
Kau adalah pantulanku dan yang kulihat hanyalah dirimu

My reflection, in everything I do
Pantulanku, segala yang kulakukan


You are you are the love of my life (16x)
Kau adalah cinta dalam hidupku

Senin, 01 Juli 2013

Arsitektur Cloud Computing


               Berbicara tentang sistem cloud computing, akan sangat membantu bila kita membaginya menjadi dua kelompok, yakni: Front end dan back end. Keduanya terhubung melalui sebuah jaringan internet. Front end terletak pada sisi pengguna atau client. Sementara back end adalah bagian “awan” dalam sistem ini.
                Front end mencakup kkomputer client, dan aplikasi yang dibutuhkan untuk mengakses sistem cloud computing. Tidak semua sistem cloud computing memiliki interface yang sama. Untuk mengakses layanan Web 2.0 seperti email berbasis web hanya dibutuhkan browser biasa seperti Firefox, Internet Explorer atau Opera.
                Namun ada pula sistem cloud computing yang memiliki aplikasi sendiri (proprietary) yang harus diinstal di computer client. Sementara itu, pada sisi back end dari sistem cloud computing terdapat beragam computer, server, dan sistem penyimpanan data, yang kesemuanya menciptakan “awan” bagi layanan komputasi
                Secara teori, sebuah sistem cloud computing mencakup semua program computer yang dapat anda bayangkan, dari data processing hingga video game. Biasanya, setiap aplikasi dijalankan dan memiliki server sendiri. Sebuah server pusat mengatur jalannya siste, seperti memonitor lalulintas, dan permintaan client untuk memastikan semuanya berjalan dengan baik.
                Bila sebuah perusahaan cloud computing memiliki banyak clien, maka kebutuhan akan ruang penyimpanan data pun akan membengkak. Sistem cloud computing paling tidak membutuhkan ruang penyimpanan data dua kali lebih besar daripada kebutuhan rill untuk membuat salinan semua data client. Hal ini dimaksudkan untuk mencegah kehilangan data bila terjadi pada media penyimpanan utama.
Contoh Software untuk cloud computing (berbasis OpenSource):
Ubuntu Enterprise Cloud (UEC)
Proxmox
OpenStack
OpenNebula
Eucalyptus



Pengantar Komputasi Grid


    Menurut definisi Grid Computing atau Komputasi Grid merupakan salah satu dari tipe Komputasi Paralel, adalah penggunaan sumber daya yang melibatkan banyak komputer terpisah secara geografis namun tersambung via jalur komunikasi (termasuk Internet) untuk memecahkan persoalan komputasi skala besar. Semakin cepat jalur komunikasi terbuka, maka peluang untuk menggabungkan kinerja komputasi dari sumber-sumber komputasi yang terpisah menjadi semakin meningkat. Dengan demikian, skala komputasi terdistribusi dapat ditingkatkan secara geografis lebih jauh lagi, melintasi batas-batas domain administrasi yang ada.
    Suatu sistem melakukan komputasi grid yaitu :
    1.            Sistem tersebut melakukan koordinasi terhadap sumberdaya komputasi yang tidak berada dibawah suatu kendali terpusat. Seandainya sumber daya yang digunakan berada dalam satu cakupan domain administratif, maka komputasi tersebut belum dapat dikatakan komputasi grid.
    2.            Sistem tersebut menggunakan standard dan protokol yang bersifat terbuka (tidak terpaut pada suatu implementasi atau produk tertentu). Komputasi grid disusun dari kesepakatan-kesepakatan terhadap masalah yang fundamental, dibutuhkan untuk mewujudkan komputasi bersama dalam skala besar. Kesepakatan dan standar yang dibutuhkan adalah dalam bidang autentikasi, otorisasi, pencarian sumberdaya, dan akses terhadap sumber daya.Misalnya TCP/IP
    3.            Sistem tersebut berusaha untuk mencapai kualitas layanan yang canggih, (nontrivial quality of service) yang jauh diatas kualitas layanan komponen individu dari komputasi grid tersebut.

    Beberapa konsep dasar dari Komputasi Grid

    1.            Sumber daya dikelola dan dikendalikan secara lokal.
    2.            Sumber daya berbeda dapat mempunyai kebijakan dan mekanisme berbeda, mencakup Sumber daya komputasi dikelola oleh sistem batch berbeda, Sistem storage berbeda pada node berbeda, Kebijakan berbeda dipercayakan kepada user yang sama pada sumber daya berbeda pada Grid.
    3.            Sifat alami dinamis: Sumber daya dan pengguna dapat sering berubah
    4.            Lingkungan kolaboratif bagi e-community (komunitas elektronik, di internet)


    Tiga hal yang di-sharing dalam sebuah sistem grid, antara lain : Resource, Network dan Proses. Kegunaan / layanan dari sistem grid sendiri adalah untuk melakukan high throughput computing dibidang penelitian, ataupun proses komputasi lain yang memerlukan banyak resource komputer.

    Secara generik, keuntungan dasar dari penerapan komputasi Grid, yaitu:
    1.            Perkalian dari sumber daya: Resource pool dari CPU dan storage tersedia ketika idle
    2.            Lebih cepat dan lebih besar: Komputasi simulasi dan penyelesaian masalah apat berjalan lebih cepat dan mencakup domain yang lebih luas
    3.            Software dan aplikasi: Pool dari aplikasi dan pustaka standard, Akses terhadap model dan perangkat berbeda, Metodologi penelitian yang lebih baik
    4.            Data: Akses terhadap sumber data global, dan Hasil penelitian lebih baik


Kamis, 09 Mei 2013

Komputasi Modern



Sebelum mengenal lebih jauh tentang komputasi modern, alangkah baiknya kita mengetahui pengertian dari komputasi itu sendiri. Siapkan minuman/cemilan di samping komputer anda dan mari membaca… icon smile Pengantar Komputasi Modern

Pendahuluan

Komputasi sebetulnya bisa diartikan sebagai cara untuk menemukan pemecahan masalah dari data input dengan menggunakan suatu algoritma. Hal ini ialah apa yang disebut dengan teori komputasi, suatu sub-bidang dari ilmu komputer dan matematika. Selama ribuan tahun, perhitungan dan komputasi umumnya dilakukan dengan menggunakan pena dan kertas, atau kapur dan batu tulis, atau dikerjakan secara mental, kadang-kadang dengan bantuan suatu tabel. Namun sekarang, kebanyakan komputasi telah dilakukan dengan menggunakan komputer.
Secara umum iIlmu komputasi adalah bidang ilmu yang mempunyai perhatian pada penyusunan model matematika dan teknik penyelesaian numerik serta penggunaan komputer untuk menganalisis dan memecahkan masalah-masalah ilmu (sains). Dalam penggunaan praktis, biasanya berupa penerapan simulasi komputer atau berbagai bentuk komputasi lainnya untuk menyelesaikan masalah-masalah dalam berbagai bidang keilmuan, tetapi dalam perkembangannya digunakan juga untuk menemukan prinsip-prinsip baru yang mendasar dalam ilmu.
Bidang ini berbeda dengan ilmu komputer (computer science), yang mengkaji komputasi, komputer dan pemrosesan informasi. Bidang ini juga berbeda dengan teori dan percobaan sebagai bentuk tradisional dari ilmu dan kerja keilmuan. Dalam ilmu alam, pendekatan ilmu komputasi dapat memberikan berbagai pemahaman baru, melalui penerapan model-model matematika dalam program komputer berdasarkan landasan teori yang telah berkembang, untuk menyelesaikan masalah-masalah nyata dalam ilmu tersebut.

Kelahiran

Ilmu atau sains berdasarkan obyek kajiannya dibedakan antara Fisika, Kimia, Biologi dan Geologi. Ilmu dapat pula digolongkan berdasarkan metodologi dominan yang digunakannya, yaitu ilmu pengamatan/percobaan (observational/experimental science), ilmu teori (theoretical science) dan ilmu komputasi (computational science). Yang terakhir ini bisa dianggap bentuk yang paling baru yang muncul bersamaan dengan perkembangan kekuatan pemrosesan dalam komputer dan perkembangan teknik-teknik metode numerik dan metode komputasi lainnya.
Dalam ilmu (sains) tradisional seperti Fisika, Kimia dan Biologi, penggolongan ilmu berdasarkan metodologi dominannya juga mewujud, yang ditunjukkan dengan munculnya bidang-bidang khusus berdasarkan penggolongan tsb. lengkap dengan jurnal-jurnal yang relevan untuk melaporkan hasil-hasil penelitiannya. Sebagai contoh dalam kimia, melengkapi kimia percobaan (experimental chemistry) dan kimia teori (theoretical chemistry), berkembang pula kimia komputasi (computational chemistry), seperti juga di bidang Biologi dikenal Biologi Teori (theoretical biology) serta Biologi Komputasi (computational biology), lengkap dengan jurnalnya seperti Journal of Computational Chemistry dan Journal of Computational Biology. Cara penggolongan yang digunakan berbeda dengan cara penggolongan lain berdasarkan obyek kajian, seperti penggolongan kimia atas Kimia Organik, Kimia Anorganik, dan Biokimia.
Walaupun dengan titik pandang yang berbeda, ilmu komputasi sebagai bentuk ketiga dari ilmu (sains) telah banyak disampaikan oleh berbagai pihak, antara lain Stephen Wolfram dengan bukunya yang terkenal: A New Kind of Science, dan Jürgen Schmidhuber.

Sejarah Singkat

Komputasi Modern pertama kali digagasi oleh John Von Neumann. Beliau di lahirkan di Budapest, ibukota Hungaria pada 28 Desember 1903 dengan nama Neumann Janos. Karya – karya yang dihasilkan adalah karya dalam bidang matematika, teori kuantum, game theory, fisika nuklir, dan ilmu komputer. Beliau juga merupakan salah seorang ilmuwan yang sangat berpengaruh dalam pembuatan bom atom di Los Alamos pada Perang Dunia II lalu. Kepiawaian John Von Neumann teletak pada bidang teori game yang melahirkan konsep automata, teknologi bom atom dan komputasi modern yang kemudian melahirkan komputer.
Komputasi modern menghitung dan mencari solusi dari masalah yang ada, yang menjadi perhitungan dari komputasi modern adalah :
  1. Akurasi (bit, Floating poin)
  2. Kecepatan (Dalam satuan Hz)
  3. Problem volume besar (Down sizing atau paralel)
  4. Modeling (NN dan GA)
  5. Kompleksitas (Menggunakan teori Big O)

John Von Neumann, Sang Penggagas Komputasi Modern

John%20Von%20Neumann Pengantar Komputasi Modern
John von Neumann (1903-1957) adalah ilmuan yang meletakkan dasar-dasar komputer modern. Dalam hidupnya yang singkat, Von Neumann telah menjadi ilmuwan besar abad 21. Von Neumann meningkatkan karya-karyanya dalam bidang matematika, teori kuantum, game theory, fisika nuklir, dan ilmu komputer. Beliau juga merupakan salah seorang ilmuwan yang sangat berpengaruh dalam pembuatan bom atom di Los Alamos pada Perang Dunia II lalu.
Von Neumann dilahirkan di Budapest, Hungaria pada 28 Desember 1903 dengan nama Neumann Janos. Dia adalah anak pertama dari pasangan Neumann Miksa dan Kann Margit. Di sana, nama keluarga diletakkan di depan nama asli. Sehingga dalam bahasa Inggris, nama orang tuanya menjadi Max Neumann. Pada saat Max Neumann memperoleh gelar, maka namanya berubah menjadi Von Neumann. Setelah bergelar doktor dalam ilmu hukum, dia menjadi pengacara untuk sebuah bank. Pada tahun 1903, Budapest terkenal sebagai tempat lahirnya para manusia genius dari bidang sains, penulis, seniman dan musisi.
Von Neumann juga belajar di Berlin dan Zurich dan mendapatkan diploma pada bidang teknik kimia pada tahun 1926. Pada tahun yang sama dia mendapatkan gelar doktor pada bidang matematika dari Universitas Budapest. Keahlian Von Neumann terletak pada bidang teori game yang melahirkan konsep seluler automata, teknologi bom atom, dan komputasi modern yang kemudian melahirkan komputer. Kegeniusannya dalam matematika telah terlihat semenjak kecil dengan mampu melakukan pembagian bilangan delapan digit (angka) di dalam kepalanya.
Setelah mengajar di Berlin dan Hamburg, Von Neumann pindah ke Amerika pada tahun 1930 dan bekerja di Universitas Princeton serta menjadi salah satu pendiri Institute for Advanced Studies.
Dipicu ketertarikannya pada hidrodinamika dan kesulitan penyelesaian persamaan diferensial parsial nonlinier yang digunakan, Von Neumann kemudian beralih dalam bidang komputasi. Sebagai konsultan pada pengembangan ENIAC, dia merancang konsep arsitektur komputer yang masih dipakai sampai sekarang. Arsitektur Von Nuemann adalah komputer dengan program yang tersimpan (program dan data disimpan pada memori) dengan pengendali pusat, I/O, dan memori.

Model Komputasi

Komputasi memiliki 3 model, yaitu
  1. Mesin Mealy
  2. Mesin Moore
  3. Petri net

Mesin Mealy

Mesin%20Mealy Pengantar Komputasi Modern
Diagram fasa dari mesin Mealy sederhana
Dalam teori komputasi sebagai konsep dasar sebuah komputer, mesin Mealy adalah otomasi fasa berhingga (finite state automaton atau finite state tranducer) yang menghasilkan keluaran berdasarkan fasa saat itu dan bagian masukan/input. Dalam hal ini, diagram fasa (state diagram) dari mesin Mealy memiliki sinyal masukan dan sinyal keluaran untuk tiap transisi. Prinsip ini berbeda dengan mesin Moore yang hanya menghasilkan keluaran/output pada tiap fasa.
Nama Mealy diambil dari “G. H. Mealy” seorang perintis mesin-fasa (state-machine) yang menulis karangan “A Method for Synthesizing Sequential Circuits” pada tahun 1955.

Mesin Moore

Dalam teori komputasi sebagai prinsip dasar komputer, mesin Moore adalah otomasi fasa berhingga (finite state automaton) di mana keluarannya ditentukan hanya oleh fasa saat itu (dan tidak terpengaruh oleh bagian masukan/input). Diagram fasa (state diagram) dari mesin Moore memiliki sinyal keluaran untuk masing-masing fasa. Hal ini berbeda dengan mesin Mealy yang mempunyai keluaran untuk tiap transisi.
Nama Moore diambil dari “Edward F. Moore” seorang ilmuwan komputer dan perintis mesin-fasa (state-machine) yang menulis karangan “Gedanken-experiments on Sequential Machines”.

Petri net

Petri%20Net Pengantar Komputasi Modern
Contoh transisi token pada Petri net
Petri net adalah salah satu model untuk merepresentasikan sistem terdistribusi diskret. Sebagai sebuah model, Petri net merupakan grafik 2 arah yang terdiri dari place, transition, dan tanda panah yang menghubungkan keduanya. Di samping itu, untuk merepresentasikan keadaan sistem, token diletakkan pada place tertentu. Ketika sebuah transition terpantik, token akan bertransisi sesuai tanda panah.

Penggunaan Komputasi

Salah satu contoh penggunaan komputasi adalah dalam bidang kedokteran,yaitu dalam pencarian obat. Untuk meramalkan aktivitas sejumlah besar calon obat, seorang praktisi komputasi meniru suasana pengujian aktivitasnya di laboratorium basah dengan model-model Fisika atau Matematika (seperti: struktur 3 dimensi calon obat) sebagai pengganti bahan-bahan laboratorium tersebut. Model-model ini kemudian dinyatakan di dalam persamaan-persamaan Matematika yang kemudian diselesaikan oleh komputer dengan kapasitas dan kelajuan yang melebihi kapasitas dan kelajuan manusia. Hasilnya berupa suatu bilangan bagi tiap calon obat yang dapat dibandingkan satu dengan yang lainnya. Perbandingan ini merupakan ramalan tingkat aktivitas suatu calon obat relatif terhadap calon obat lainnya. Demikianlah cara meramalkan aktivitas calon obat dengan metode komputasi. Dengan demikian, calon-calon obat yang diramalkan akan memberikan aktivitas yang rendah dapat dihindari.